Paslon AMANAH (H Mohammad Rum dan Hj Mutmainnah Haris) |
Kota Bima, BONGKAR,- Ada sekitar 22 Item Rencana dan Program Pro Rakyat yang tertuang dalam Visi Misi Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Bima Nomor Urut 2 Ir. H. Mohammad Rum, MT dan Hj. Mutmainnah Haris, SH atau lebih dikenal Paslon AMANAH yang siap direalisasikan untuk rakyat Kota Bima.
Aji Rum berikhtiar, akan Mewujudkan pelayanan kesehatan yang prima pada warga Kota Bima dan melanjutkan pembangunan RSUD Kota Bima yang representatif hingga Rumah Sakit Rujukan Utama.
“Melanjutkan Pembangunan RSUD Representatif adalah Ikhtiar yang kami lakukan untuk sebuah layanan kesehatan yang prima di Kota Bima” ujar Aji Rum.
Selain Itu, Cita-cita luhur pendirian Kampus IAIN Bima akan menjadi sebuah Agenda besar Paslon AMANAH.
“Cita-cita besar pendirian Kampus IAIN Bima tetap menjadi sebuah ikhtiar dalam membangun sebuah peradaban intelektual di Kota Bima” tegasnya.
Dan soal Pasar Raba, Aji Rum Katakan Paslon AMANAH apabila diAmanahkan oleh rakyat Kota Bima akan melakukan gebrakan Revitalisasi Pasar Raba.
Berikut 22 Rencana Aksi Secara lengkap Paslon AMANAH dalam Visi Misi dan Programnya Menuju Kota Bima Baru dalam bentuk Program Kerja :
1. Mewujudkan lingkungan kota yang bersih dengan meningkatkan pengelolaan layanan kebersihan.Dan Melakukan konservasi kawasan di sektor hulu mata air.
2. Menggalakkan program JUMPA BERLIAN (Jum’at Pagi Bersih Lingkungan)
3Menyediakan rumah layak huni dan lingkungan bebas kumuh.
4. Peningkatan manajemen pengelolaan air untuk mengatasi krisis air bersih.
5. Menciptakan pemerintahan yang berbasis digitalisasi untuk mewujudkanpemerintahan yang transparan, inclusive, efisien, dan responsive.
6. Peningkatan kesejahteraan aparatur pemerintah, dengan menaikkan tambahan penghasilan pegawai ASN dan honor tenaga kontrak secara bertahap.
7. Pembangunan Pendopo Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bima.
8. Mitigasi bencana banjir dengan penataan drainase, pembangunan taludring of flood dan pembangunan bendungan.
9. Implementasi teknologi informasi mutakhir, energy baru terbarukan/greenenergy dan penambahan titik CCTV pada seluruh titik strategis guna menciptakan Kota Bima yang aman dan responsive.
10. Memberikan dan meningkatkan insentif bulanan kepada Guru Ngaji berbasis siswa, Imam, Marbot, Bilal, Ketua RT/RW dan kader posyandu serta Pemberian Modal Kerja, workshop usaha serta mentoring/pendampinganbagi UMKM dan program pemberdayaan sosial kepada kelompokkepemudaan dan perempuan.
11. Pembuatan program pencegahan dan penanganan kekerasan terhadap anak dan perempuan.
12. Penyediaan sekretariat organisasi kepemudaan dan kemasyarakatany a n g t e r d a f t a r d i B a k e s b a n g p o l Kota Bima melalui optimalisasiasset.
13. Penuntasan/penyempurnaan bangunan Masjid Agung Al Muwahidin serta Pemberian Beasiswa untuk Hafidz Al Qur’an 30 juz.
14. Pembangunan Kantor Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bima dan Meningkatkan dana hibah untuk rumah ibadah.
15. Pembangunan arena Pacuan Kuda Kota Bima.
16. Meningkatkan kualitas sarana-prasarana pendidikan dan tenaga pendidik, sekolah negeri maupun swasta serta Meningkatkan kesejahteraan tenaga pendidik pada pendidikan formal maupun non formal, negeri maupun swasta.
17. Pemberian bantuan pendidikan/beasiswa kepada siswa/mahasiswa kurang mampu dan berprestasi. Dan S.3 kepada Dosen Perguruan Tinggi Swasta di Kota Bima.
18. Pemberian BPJS ketenagakerjaan gratis kepada petani, nelayan, ojek dan pekerja rentan lainnya.
19. Menyelesaikan proses pendirian Kampus IAIN Bima & Kampus satelit ITS serta Melanjutkan Pembangunan RSUD Rujukan yang representatif di Eks kantor Wali Kota Bima.
20. Memastikan terlaksananya Integrasi Layanan Primer di setiap kelurahandengan program Satu Kelurahan Satu Puskesmas Pembantu serta implementasi Home Care.
21. Revitalisasi pasar raba, sarana-prasarana olahraga dan alun-alun serta Meningkatkan promosi sektor pariwisata dengan peningkatan fasilitas,event regional, nasional dan internasional. Dan Penataan keindahan kota berbasis rekreasi tematik.
22. Pembukaan 20.000 lapangan kerja baru melalui pengembangan sektorUMKM dan IKM, serta sektor publik/pemerintahan dengan menguatkaninovasi dan kerjasama antara pemerintah daerah dan antar negara.
Selain 22 Item Pointer Rencana Aksi Rum Innah Tersebut ada Pointer khusus yakni Meningkatan kesejahteraan Petani dan Nelayan dengan pemberian bantuan bibit/benih berkualitas, menjamin ketersediaan pupuk, pemberian bantuan Alsintan serta alat tangkap dan budidaya nelayan.
Upaya Lainnya Adalah Pengembangan diversifikasi pangan lokal, bank pakan, dan seed centre.
Serta Meningkatkan iklim investasi dengan kepastian regulasi yang ramah,transparan dan kompetitif. (RED)